Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SAINS & TEKNOLOGI

Teknologi Telerobotik Mampu Operasi Pasien dari Jarak Jauh

journalist-avatar-top
By
Tuesday, November 12, 2024 14:15
0
teknologi_telerobotik_mampu_operasi_pasien_dari_jarak_jauh

Teknologi Telerobotik Mampu Operasi Pasien Dari Jarak Jauh

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Terobosan dalam dunia medis terus terlihat, salah satunya adalah teknologi telerobotik. Teknologi ini memungkinkan dapat dimanfaatkan untuk prosedur bedah dengan jarak jauh serta presisi tinggi.

Prof. Dr. Agus Rizal Hamid, Spesialis Urologi dan Konsultan Onkologi RSCM mengatakan, jika teknologi telerobotik kemudian diterapkan, tentunya membuka peluang untuk mengurangi ketergantungan pasien untuk mencari pengobatan ke luar negeri.

Ia menjelaskan, telerobotik dapat digunakan dokter bedah untuk mengoperasikan robot medis dari konsol yang berjarak cukup jauh, atau terletak di lokasi yang berbeda, bahkan pulau yang berbeda.

“Dengan telerobotik, pasien di daerah terpencil atau yang kesulitan mengakses fasilitas medis canggih bisa mendapatkan perawatan setara dengan yang ada di rumah sakit besar,” katanya sebagaimana dikutip dari antara pada Selasa (12/11/24).

Baca juga:RSCM Berhasil Gunakan Robotik Operasi Kista Pasien

Staf Departemen Urologi FKUI-RSCM Prof. Agus juga menjelaskan prosedur operasi tetap dapat dilakukan dengan presisi tinggi walaupun dokter dan pasien berada di tempat terpisah,

Salah satu keuntungan utama dari telerobotik, kata Prof Agus adalah ongkos untuk mencari dokter ke luar negeri telah dapat dipangkas. Belum lagi tingkat keberhasilan lebih maksimal jika mengandalkan telerobotik.

Ia mencontohkan operasi kanker prostat. Angka keberhasilannya telah terbukti lebih baik dibandingkan tanpa menggunakan  telerobotik.

Namun, meski telerobotik telah menjanjikan banyak manfaat, Indonesia masih tertinggal dibandingkan negara tetangga seperti Malaysia, yang sudah memiliki 15 robot medis.(ant/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung